Presma UTU Desak Pemerintah Aceh Barat Segera Aktifkan Transfusi Air PDAM Tirta Meulaboh
Meulaboh, HabaBerita.com – Presiden Mahasiswa Universitas Teuku Umar, Anwar Effendi, secara tegas mendesak Pemerintah Daerah Aceh Barat untuk segera mengaktifkan kembali transfusi air PDAM Tirta Meulaboh, kepada warga yang saat ini sangat membutuhkan air, Sabtu 10 Agustus 2024.
Desakan ini dilatarbelakangi oleh berbagai masalah krusial yang dialami PDAM, seperti kekurangan air bersih bagi masyarakat, serta penunggakan tagihan listrik ke PLN selama sembilan bulan terakhir.
Anwar Effendi menyatakan bahwa kondisi ini tidak hanya mencerminkan manajemen yang buruk di tubuh PDAM, tetapi juga menunjukkan ketidakpedulian pemerintah daerah terhadap kebutuhan dasar masyarakat.
“Air bersih adalah kebutuhan fundamental bagi setiap warga, dan ketidakmampuan PDAM dalam menyediakan layanan ini merupakan bentuk kelalaian yang tidak bisa dibiarkan,” tegas Anwar.
Anwar berharap permasalahan terkait dengan PDAM Tirta Meulaboh agar segera di selesaikan, karena masyarakat sangat membutuhkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.
“Hal seperti ini sangat krusial, dan perlu di perhatikan secara khusus oleh pemerintah daerah,”tegas Anwar
Selain itu, Anwar menyebutkan dampak dari PDAM Tirta Meulaboh yang tidak beroperasi akan menjadi sebuah masalah besar bagi kehidupan warga di Aceh Barat.
“Kalau tidak ada air PDAM nanti mandinya l dimana, dan banyak kebutuhan lain, yang membutuhkan air, kami sangat mendesak pemerintah Kabupaten Aceh Barat agar segera mengaktifkan kembali transfusi air kepada masyarakat Aceh Barat,”tutup Anwar. ***