Himpunan Mahasiswa Teknik Industri UTU Gelar Kegiatan Mentoring Penulisan Karya Ilmiah

 Himpunan Mahasiswa Teknik Industri UTU Gelar Kegiatan Mentoring Penulisan Karya Ilmiah

Meulaboh, HabaBerita.com – Himpunan Mahasiswa Teknik Industri Universitas Teuku Umar (HMTI-UTU) menggelar kegiatan Mentoring Penulisan Karya Ilmiah dengan tema “Menciptakan Generasi Muda yang Kreatif, Inspiratif, dan Inovatif dalam Menulis Karya Ilmiah”.

Kegiatan mentoring ini diadakan secara tatap muka di Aula Utama Universitas Teuku Umar dan diikuti 20 Peserta yang berasal dari Fakultas Teknik Universitas Teuku Umar diantaranya yaitu Mahasiswa Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Sipil, dan Teknologi Informasi.

Mentor dalam kegiatan tersebut, Rita Hartati S.Pd., M.Pd yang merupakan salah satu dosen dari Teknik Industri Universitas Teuku Umar.

Mentoring penulisan karya Ilmiah tersebut diselenggarakan  dalam tiga sesi. Sesi pertama diadakan pada tanggal 27 Mei 2022 dengan agenda pembukaan acara dan dilanjutkan dengan mentoring.

Sesi kedua diadakan pada tanggal 04 Juni 2022 dengan agenda mentoring, dan sesi ketiga diadakan pada tanggal 06 Juni 2022 dengan agenda pemberian penghargaan kepada peserta terbaik dan penutupan acara.

Kegiatan dengan tiga sesi tersebut dibuka oleh Ketua BEM Fakultas Teknik Andrian Alfatah yang dihadiri oleh Rita Hartati S.Pd., M.Pd (Mentor Kegiatan), Dosen Teknik industri, Ketua DPM Fakultas Teknik, Ketua HMJ lingkup Fakultas Teknik Universitas Teuku Umar, dan seluruh peserta mentoring penulisan karya ilmiah.

“Kegiatan ini bertujuan untuk melatih mahasiswa dalam menulis karya ilmiah yang baik dan benar, selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk membangkitkan minat mahasiswa yang telah banyak menurun untuk berkarya dalam menulis karya limiah” ujar Ketua Panitia Penyelenggara, M.Nazir.

Pantauan awak media, sesi pertama kegiatan mentoring pada 27 Mei 2022, diikuti dengan penuh semangat oleh para peserta. Pada sesi ini peserta diberi pengarahan, pemahaman tentang karya tulis ilmiah, dan bagaimana cara menulis karya tulis ilmiah yang baik dan benar.

Kemudian pada 4 Juni yang lalu dengan sesi keduanya berjalan dengan lancar. Pada sesi ini peserta diharuskan memiliki sebuah judul atau pokok permasalahan yang ingin dibahas. Peserta nantinya akan melakukan praktek langsung cara menulis Karya Tulis Ilmiah yang dibimbing langsung oleh mentor.

Selanjutnya, di akhir sesi peserta diharuskan membuat sebuah Karya Tulis llmiah, nantinya karya tersebut akan dinilai dan akan diambil 2 hasil karya terbaik.

Penutupan acara ini dilakukan oleh BEM Fakultas Teknik yang diwakili oleh sekretaris BEM. Acara penutupan ini berjalan dengan semestinya dan dihadiri oleh Mentor, DPM, Ketua HMJ lingkup Fakultas Teknik UTU dan Peserta mentoring penulisan karya ilmiah.

Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Industri Universitas Teuku Umar (HMTI-UTU), Wulan Defayan Aprilia menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan program kerja dari Departemen Riset dan Pendidikan HMTI-UTU dimana peserta akan diminta untuk membuat sebuah karya tulis ilmiah dan nantinya akan dipilih dua Karya terbaik dari seluruh peserta.

“Hasil karya peserta terbaik tersebut nantinya akan direkomendasikan untuk perlombaan di kegiatan HMTI-UTU kedepannya yaitu Industrial Competition (ICON),” katanya.

Ia berharap semoga dengan adanya kegiatan demikian, dapat menambah minat mahasiswa dalam menulis karya ilmiah khususnya mahasiswa Lingkup Fakultas Teknik Universitas Teuku Umar.

“Semoga menumbuhkan jiwa mahasiswa yang kreatif dalam berkarya, menjadi inspirasi bagi orang lain dalam menulis dan terus berinovatif dalam menciptakan sebuah karya yang baru”. Tutupnya. (EF)

Redaksi

http://hababerita.com

Lihat Dunia Lebih Dekat

Related post