GAM Mufakat Apresiasi Penunjukan Teuku Kamaruzzaman sebagai Juru Bicara Mualem

Juru Bicara Gerakan Aceh Maju Muzakir Manaf dan Fadhlullah (GAM Mufakat), Mutawalli, S. Pt, M.Si. (Dok : Pribadi)
Banda Aceh, HabaBerita.com – Gerakan Aceh Maju Muzakir Manaf dan Fadhlullah (GAM Mufakat) menyampaikan apresiasi atas langkah strategis Muzakir Manaf (Mualem) yang resmi menunjuk Teuku Kamaruzzaman, atau yang akrab disapa Ampon Man, sebagai Juru Bicara Mualem.
Penunjukan ini dianggap sebagai langkah konkrit dalam membangun koordinasi dan konsolidasi lintas sektor, terutama untuk menyusun agenda pembangunan Aceh ke depan.
“Kiprah Ampon Man dalam dedikasinya untuk Aceh tidak perlu diragukan lagi. Kami percaya penunjukan ini akan memperkuat posisi strategis Mualem dalam menyusun agenda-agenda pembangunan Aceh di masa depan,” ujar Juru Bicara GAM Mufakat, Mutawalli, S.Pt., M.Si.
Dengan pengalaman dan komitmen Teuku Kamaruzzaman terhadap Aceh, GAM Mufakat optimistis kolaborasi ini akan mempercepat realisasi visi pembangunan yang lebih baik untuk rakyat Aceh.
Penunjukan ini diharapkan mampu memperkuat hubungan antara berbagai elemen masyarakat, serta menjadi jembatan komunikasi yang efektif dalam menyampaikan program-program Mualem dan wakilnya, Fadhlullah. (*)