Cegah Diabetes! 7 Minuman Herbal untuk Menurunkan Kadar Gula dalam Tubuh yang Aman Dikonsumsi oleh Lansia

minuman herbal untuk menurunkan kadar gula-ilustrasi teh lidah buaya-Freepik.com
Tahukah kalian ada beberapa minuman herbal untuk menurunkan kadar gula yang aman dikonsumsi penderita diabetes segala umur.
Menurunkan gula darah bisa dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari mengelola asupan makanan, hingga mengonsumsi minuman herbal yang mudah dibuat dengan bahan-bahan sederhana.
Lantas apa saja minuman herbal tersebut? Berikut ini beberapa minuman herbal untuk menurunkan kadar gula darah yang akan kami berikan untuk kalian semua
1. Teh Jahe Merah
Di sini, kalian bisa membuat teh jahe merah yang dicampur dengan cabai dan madu untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Berbagai antioksidan yang ditemukan dalam herbal ini mampu meningkatkan fungsi pankreas. Sehingga bisa menjaga kadar gula dalam tubuh kita.
Melalui mekanisme ini, tubuh seseorang bisa terhindar dari naik atau turunnya kadar gula darah secara tiba-tiba.
Selain itu, ramuan herbal ini juga bisa menyembuhkan penyakit lainnya. Sebab ketiga bahan ini bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Misalnya, jahe merah. Jahe merah ini merupakan herbal alami yang sangat ampuh untuk melancarkan peredaran darah dan meningkatkan energi.
Sementara itu, cabai jawa atau cabai puyang memiliki kandungan zat yang sangat bermanfaat untuk meningkatkan nafsu makan dan pencernaan.
2. Teh Gingseng
Selain teh jahe merah, bagi kalian yang ingin mengontrol kadar gula darah bagi penderita diabetes juga bisa mengonsumsi teh gingseng.
Hal ini dikarenakan, bahan herbal ini mengandung kandungan yang mampu meningkatkan kekebalan tubuh serta melawan penyakit.
Bahkan ada sebuah penelitian yang menyebutkan bahwa minuman herbal ini mampu memperlambat penyerapan karbohidrat, meningkatkan kemampuan sel untuk menggunakan glukosa, dan meningkatkan sekresi insulin dari pankereas.
Di sini, kalian bisa menyiapkan teh gingseng ini di pagi hari agar kadar glukosa darah tetap terjaga atau terkendali dengan stabil.
3. Teh Lidah Buaya
Minuman herbal untuk menurunkan kadar gula selanjutnya ialah teh lidah buaya.
Terdapat penelitian dari jurnal Clinical Pharmacy and Therapeutics menyatakan bahwa lidah buaya dapat membantu meningkatkan kadar HbA1c pada penderita diabetes tipe 2.
Dari penelitian di atas, dapat disimpulkan, bahwa minuman herbal ini mampu mengurangi kadar glukosa plasma puasa pada penderita pradiabetik.
Di sini, kalian bisa mengonsumsinya dengan cara membiarkan getah lidah buata mengering dan merendamnya kedalam air hangat.
4. Air rebusan daun kersen
Tidak hanya buah kersen saja, daun kersen ini juga bermanfaat baik untuk kesehatan tubuh.
Salah satu manfaat air rebusan daun kersen ini yakni dapat menurunkan kadar gula darah bagi penderita diabetes.
Hal ini dikarenakan, daun kersen ini mengandung air, lemak, protein, serat, zat besi, fosfor, dan kandungan lainnya yang berguna untuk tubuh.
Selain itu, daun kersen ini juga mengandung senyawa antioksidan seperti flavonoid dan saponin yang berfungsi mendorong sekresi hormon insulin.
Tidak hanya itu saka, daun kersen ini juga mengandung nitric oxise yang berguna untuk melancarkan peredaran darah.
5. Air Rebusan Daun Salam
Selain rebusan daun kersen, kalian juga bisa menurunkan gula darah dengan menggunakan air rebusan daun salam.
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa air rebusan daun salam ini dapat membantu menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes mellitus.
6. Air Rebusan Daun Mangga
Air rebusan daun mangga juga bisa menurunkan gula darah yang aman untuk penderita diabetes.
Di sini kalian bisa merebus daun mangga selama 15 menit, saring, dan menambahkan madu murni secukupnya untuk menambah rasa manis dalam ramuan ini.
Untuk mengonsumsinya sendiri, kalian bisa mengonsumsi air rebusan daun mangga ini dalam keadaan perut kosong.
7. Teh Sage
Tanaman sage terbukti mampu meningkatkan aktivitas insulin pada penderita diabetes. Mengonsumsi teh sage di pagi hari bisa lebih efektif menurunkan gula darah.
Itulah beberapa minuman herbal untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh yang dapat para penderita diabetes konsumsi.
Karena menggunakan bahan-bahan herbal ini, minuman herbal tersebut dijamin efektif dalam membantu menurunkan kadar gula darah.
Namun, selain meminum minuman herbal tersebut, kalian juga perlu menjaga pola makan dan mengatur pola hidup agar lebih sehat lagi.(*)
Artiker Tayang di : disway.id